Petinju Wanita Harus Pake Rock Aturan 2012

Petinju Wanita Harus Pake Rock Aturan 2012Bisa dikatakan bagus (Bagi Laki-laki, hehe) bisa juga tidak, mungkin ini pendapat para pendengar berita ini. Banyangkan saja gimana jadinya jika petinju wanita diharuskan memakai rok saat berada di atas ring pertandingan??? Apakah rok tidak malah semakin rumit??? Pasalnya , ada isu yang beredar bahwa Olimpiade tahun 2012 yang bakal diselenggarakan di London mendatang, dimana petinju wanita harus mengenakan rok seperti halnya petenis atau pemain golf. Adapun tujuan dari penggunaan rok itu sendiri disebutkan sebagai upaya untuk mempopulerkan tinju wanita dan membuat para atletnya terlihat lebih menarik.


Tetapi bagaimana pendapat sang atlet tinju wanita menyikapi isu yang tengah beredar ini??
“Saya tidak mau memakai rok mini,” ujar Katie Taylor, juara dunia tinju wanita dari Irlandia, seperti diberitakan BBC.
“Di waktu santai saja saya tidak pernah memakai rok mini, apalagi di atas ring,” tandas Taylor.
Jelas rok membuat mereka merasa ribet sendiri karena mungkin segala gerakan tidak akan sefleksibel seperti memakai celana pendek. Lalu bagaimana perkembangan isu ini???
Namun isu yang beredar ini, akan ditinjau kembali untuk didiskusikan oleh International Amateur Boxing Association (AIBA) pada Januari mendatang.
Semoga , kita mengharapkan hasil yang lebih baik dan bisa diterima semua kalangan.